5 Tempat Wisata Tersembunyi di Jawa Barat

Diposting oleh Enjoy Wisata

Taukah kamu bahwa Jawa Barat mempunyai banyak sekali misteri tersembunyi yang tidak banyak orang ketahui, mulai dari Tanjakan Emen yang terletak di kawasan Subang, Patung Kuda Cipaganti, hingga Hantu Loklok yang berkisah sebagai hantu pemakan otak. Eits tapi jangan parno dulu, sebagai tour and travel yang profesional kita tidak akan membahas misteri-misteri yang ada di Jawa Barat, melainkan masih terdapat banyak sekali tempat-tempat wisata tersembunyi yang ada di Jawa Barat. Berikut kami beritahu tempat wisata tersembunyi yang tidak diketahui banyak orang di Jawa Barat.

The Lodge Earthbound Adventure Park


Obyek wisata Jawa Barat yang pertama adalah hutan pinus yang dikeli menjadi tempat liburan yang sangat menarik. Ditempat ini anda bisa menikmati berbagai permainan outdoor seperti paintball, outbound, dan masih banyak lagi permainan yang ada di tempat ini.

Wahana permainan paintball adalah salah satu permainan yang paling di minati di The Lodge Earthbound Adventure Park ini. Selain itu, lokasi ini juga cocok sekali digunakan sebagai tempat menenangkan diri dengan menikmati sejuknya hutan pinus khas pegunungan.

Lokasi tempat ini berada di Jalan Marabaya KM 4.5, Cibodas, Lembang Bandung. Dan untuk jam buka tempat ini adalah dari pukul 10.00 hingga 17.00.

Destinasi ini juga bisa menjadi pilihan wisata murah di bandung karena harga tiket masuk yang di gratiskan. Gimana tertarik untuk berkunjung ke tempat ini?

Kawah Putih


Wisata tersembunyi yang ada di Jawa Barat selanjutnya adalah Kawah Putih, Kawah putih ini adalah sebuah kawah yang terbentuk dari letusan gunung patuha ratusan tahun yang lalu.

Selain itu, kawah putih juga merupakan salah satu tempat romantis di bandung yang banyak dikunjungi wisatawan. Tempat ini sering sekali dijadikan sebagai lokasi preweeding. Selain itu, tempat ini kerap dijadikan sebagai lokasi syuting berbagai sinetron.

Lokasi kawah putih ini sendiri berada di Jalan Raya Soreang Ciwidey, Bandung, Jawa Barat. Yuk ajak pasangan untuk berlibur ke tempat ini!

Pulau Biawak


Sesuai dengan namanya, di pulau ini Anda dapat bertemu dengan biawak yang hidup bebas. Jika Anda takut dengan hewan tersebut, Anda dapat bermain di sekitar pantainya saja. Jika Anda penasaran ingin bertemu dengan biawak, Anda dapat mencari mereka di sela pepohonan. Biawak memang tidak seagresif komodo, tapi tetap saja biawak dapat menggigit dan menyabet dengan ekornya, sehingga Anda perlu berhati-hati dan menjaga jarak aman saat melihat para biawak.

Pantai di Pulau Biawak ini berpasir putih dan masih sangat bersih. Saat pertama datang, Anda akan disambut oleh sebuah mercusuar kuno yang sangat megah setinggi 65 meter. Mercusuar itu sudah berdiri sejak jaman Belanda, loh! Serunya lagi, Anda dapat naik ke puncak mercusuar melalui tangga berputar, jadi Anda dapat melihat seluruh bagian pulau. Anda juga jangan melewatkan snorkling karena pemandangan bawah laut Pulau Biawak sangat cantik. Lokasi Pulau Biawak ini berada tidak jauh dari kabupaten Indramayu.

Goa Buniayu


Tempat wisata yang tersembunyi dari Jawa Barat selanjutnya adalah Goa Buniayu. Jika Anda bosan dengan tempat wisata seperti gunung, bukit, tebing, danau, kawah, pantai dan ingin merasakan sensasi wisata yang unik, cobalah datang ke Goa Buniayu. Tempat ini sangat cocok untuk Anda yang menyukai tantangan.

Bayangkan saja, Anda akan masuk ke perut bumi dan melakukan perjalanan selama sekitar 4-5 jam sambil menikmati keindahan unik khas dasar bumi seperti stalagtit dan aneka hewan yang tidak bisa ditemui di atas permukaan tanah. Goa Buniayu ini berada di Cipicung, Sukabumi.

Pantai Cimaja


Anda hobi berselancar air atau memiliki ketertarikan khusus dengan olahraga ekstrim tersebut? Kalau begitu, Anda harus mengunjungi tempat wisata tersembunyi yang ini, yaitu Pantai Cimanja di Sukabumi. Pantai ini sangat terkenal dikalangan pecinta selancar air baik domestik maupun mancanegara. 

Dimulai sejak kemenangan Dede Suryana, peselancar asal Cimaja, dalam kejuaraan Todd Chesser Memorial Contest 2003 di Hawaii. Kemenangannya ini cukup mengejutkan karena ia berhasil mengalahkan peselancar legendaris Robert Kelly Slater. Berkat kemenangannya ini Pantai Cimaja menjadi terkenal hingga ke mancanegara dan kerap menjadi tempat acara selancar air berskala nasional maupun internasional.

Berbeda dengan pantai-pantai lain di Palabuhan Ratu, Pantai Cimaja memiliki papan nama yang terbuat dari beton. Papan tersebut tertulis “Lokasi Surfing Taman Objek Wisata Cimaja, Pelabuhanratu, Sukabumi, Jawa Barat”. Hal ini akan memudahkan Anda untuk menemukan lokasi pantai berbatu ini.

Itulah 5 Tempat Wisata Tersembunyi yang ada di Jawa Barat, semoga artikel ini dapat membantu Anda untuk memilih lokasi liburan dan bagi Anda yang tidak ingin repot mempersiapkan liburan, kami sebagai tour and travel dapat membantu Anda untuk mempersiapkan semuanya, langsung hubungi kami di WA 0812 9780 6480 / 0878 8937 5533 / 0856 9200 1204 / 0899 0830 702
Kami akan sangat berterima kasih apabila anda menyebar luaskan artikel 5 Tempat Wisata Tersembunyi di Jawa Barat ini pada akun jejaring sosial anda, dengan URL : https://www.enjoy-wisata.com/2018/05/5-tempat-wisata-tersembunyi-di-jawa.html

Bookmark and Share

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

0 komentar... Baca dulu, baru komentar

Posting Komentar

Terima kasih atas kiriman komentarnya
Tim Sentosa Wisata akan segera menjawab

-Fast Response by WA 087889375533, 081297806480, 085692001204, 08990830702