Tempat Wisata Menarik Thailand ini Ternyata Bukan di Bangkok!

Diposting oleh Enjoy Wisata

Thailand masih menjadi pilihan orang-orang Indonesia untuk berwisata, itu karna akses kesana yang mudah dan terbilang murah. Thailand merupakan rumah bagi Patung Buddha Emas terbesar di dunia dan inilah yang menjadi ikon apabila kamu ke Thailand. Biasanya tujuan utama wisatawan yang berkunjung ke Thailand adalah ke Ibukotanya yaitu Bangkok. Itu dikarnakan terkenalnya Bangkok dimata wisatawan. Tapi taukah kamu ternyata ada tempat di Thailand yang tidak kalah menariknya dari Bangkok? Berikut ini adalah tempat wisata di Thailand yang lebih menarik dari Bangkok.

Chiang Rai


Chiang Rai adalah tempat wisata yang tak kalah menarik dari Bangkok, di tempat ini kamu bisa menemukan berbagai patung dan bangunan-bangunan tua yang memiliki nilai sejarah tinggi. Tempat ini dulunya adalah bekas ibu kota Kerajaan Lan Na yang terletak di tengah kota. Lokasi Chiang Rai juga tidak terlalu jauh dan mudah di akses. Di tempat ini juga Pemerintah Thailand mempersatukan berbagai suku yang ada Thailand untuk di kenalkan ke seluruh dunia. Sangat menarik kan?

Baca Juga : Mengenal Lebih Dalam Pasar Malam Asiatique

Chiang Mai


Tempat ini tidak jauh dari Chiang Rai, bisa dikatakan bahwa tempat ini adalah surganya berbelanja. Karna dengan bermodalkan 1 dollar kamu sudah mendapatkan berbagai macam barang di Pasar yang ada di Chiang Mai ini. Tak hanya itu Chiang Mai juga punya Night Bazaar yang buka setiap malam. Chiang Mai Night Bazaar biasanya membentang sepanjang 1 kilometer di Chang Khlan Road. Kamu bisa menemukan beragam suvenir seperti kaus, gantungan kunci, magnet kulkas, beragam kerajinan tangan khas Chiang Mai, serta tentunya aneka jajanan menggugah selera.

Santorini Park


Tempat ini sebenarnya merupakan sebuah komplek taman bermain yang mengadaptasi bangunan dari beberapa negara. Salah satunya Santorini Park, Camel Ride, The venezia dan beberapa lainnya. Di tempat ini juga cocok banget untuk kamu yang instagramable kekinian, karna mau berfoto di angle manapun akan tetap terlihat bagus. Meskipun lokasi Santorini Park sendiri pun sulit dijangkau, kamu harus menggunakan minivan dari Bangkok. Tapi ketika sudah sampai di tempat ini perjalanan kamu tidak akan sia-sia.

Baca Juga : Paket Tour Bangkok 2018

Pai


Tempat selanjutnya adalah Pai, ini merupakan salah satu desa wisata yang berlokasi tepat di sebelah utara Thailand. Banyak aktivitas yang bisa kamu lakukan selama di Pai, seperti tracking, duduk-duduk di pinggir Sungai Pai, mengunjungi Pai Kanyon, melihat kincir raksasa yang masih digerakkan oleh tenaga manusia, hingga menikmati pemandangan alam yang masih asri.

Itulah beberapa tempat wisata di Thailand yang bisa kamu kunjungi bersama keluarga, untuk kamu yang ingin berwisata ke Chiang Mai dan Chiang Rai, kami juga menyediakan Paket Tour Chiang Mai & Chiang Rai. Berikut ini adalah Itinerary Paket Tour Chiang Mai & Chiang Rai dari Sentosa Wisata

Itinerary Paket Tour Wisata Chiangmai Chiangrai

Day 1 : ARRIVAL - CHIANGMAI (-/-/D)
Selamat datang di Chiang Mai, Anda akan dijemput oleh perwakilan kami dibandara
Setelah itu anda akan berkunjung ke Doi Suthep Temple merupakan tempat wisata berupa candi-candi yang dipercaya oleh masyarakat Thailand sebagai candi suci. Kunjungan berikutnya ke Home Industry yang membuat berbagai jenis kerajinan tangan yang indah. Makan malam di Restoran Lokal (No pork meal) atau di Khantoke Dinner ditambah adanya pertunjukkan Thai Cultural (Pork Meal).

Day 2 : CHIANG MAI TOUR (B/L/D)
Setelah sarapan di hotel, anda akan dibawa mengunjungi Elephant Camp (tidak termasuk elephant ride) yang menampilkan atraksi dari pada gajah- gajah yang tidak biasa. Setelah itu menuju Orchid & Butterfly Farm terdapat berbagai jenis bunga orchid dan kupu- kupu indah. Anda dapat berbelanja kerajinan tangan atau oleh-oleh di Home Industry dan Chiang Mai Night Bazaar. Makan siang dan makan malam di restoran lokal.

Day 3 : CHIANG MAI – CHIANG RAI – CHIANG MAI (B/L/D)
Setelah sarapan di hotel anda akan dibawa ke Chiang Rai (perjalanan sekitar 3 jam menggunakan mobil). Setibanya di Chiangrai, Anda akan dibawa untuk mengunjungi Hot Spring. Setelah itu anda akan berwisata ke Golden Triangle (bagian Thailand saja) yang merupakan perbatasan antara 3 negara yaitu Laos, Myanmar dan Thailand. Setelah itu ke White Temple adalah salah satu kuil Buddha paling terkenal di Chiang Rai dan kunjungan terakhir ke Mae Sai Border. Selanjutnya kembali lagi ke Chiang Mai. Makan Siang dan makan malam di restoran lokal.

Day 4 : CHIANG MAI – DEPARTURE (B/-/-)
Setelah Sarapan di Hotel, acara bebas sampai tiba waktunya Guide menjemput Anda dan membawa ke Bandara Chiang Mai untuk kembali ke Indonesia. Terimakasih atas kepercayaan memilih Sentosa Wisata, sampai jumpa di wisata berikutnya.

Harga Paket Tour Chiang Mai Chiang Rai 2018

CATEGORY
HOTEL
HARGA
SINGLE
EKONOMIS
CH/ Porn Ping/ Star/ Setaraf
2.093.000
2.820.000
REGULER
Furama / Duang Tawan/ Setaraf
2.643.000
3.860.000
SILVER
Imperial Mae Ping/ Setaraf
2.985.000
4.495.000
Harga berlaku sampai 31 Oct 2018
Harga Termasuk :
1. Hotel sekamar berdua atau bertiga
2. Transportasi selama tour dan antar jemput bandara
3. Tour & Makan sesuai jadwal (B = Breakfast, L = Lunch, D = Dinner)
4. Tour Guide berbahasa Indonesia / Inggris / Mandarin (tergantung ketersediaan)

Harga Belum Termasuk :
1. Tiket Pesawat & Airport tax
2. Tiping Tour Guide & Driver selama 4 hari Rp 350.000/ orang
3. Biaya pengeluaran pribadi (Telepon, Laundry, dsb)
4. Asuransi Perjalanan

Harga diatas merupakan harga per orang dalam mata uang Rupiah. Minimal 4 orang bisa berangkat kapan saja. Segera hubungi Customer Service kami untuk proses pembookingan di nomor 021-8610571, 081297806480, 085692001204, 087889375533, 08990830702 atau Line @sentosawisata (using @)
Kami akan sangat berterima kasih apabila anda menyebar luaskan artikel Tempat Wisata Menarik Thailand ini Ternyata Bukan di Bangkok! ini pada akun jejaring sosial anda, dengan URL : https://www.enjoy-wisata.com/2018/05/tempat-wisata-menarik-thailand-ini.html

Bookmark and Share

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

0 komentar... Baca dulu, baru komentar

Posting Komentar

Terima kasih atas kiriman komentarnya
Tim Sentosa Wisata akan segera menjawab

-Fast Response by WA 087889375533, 081297806480, 085692001204, 08990830702